Wonogiri-KabarWonogiri.com – Rumah milik warga Bambang Suripto, warga Lingkungan Sukorejo RT 05 RW 09 Kelurahan Giritirto Kecamatan Wonogiri Kota, kebakaran Senin (29/9/2025).
Koordinator Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP dan Damkar Wonogiri Sriyanto Kembo mengatakan kebakaran itu dilaporkan terjadi pada Senin siang.
“Kami mendapatkan laporan sekira pukul 10.35,” ujar Kembo.
Ia mengatakan setelah mendapat laporan, Damkar Wonogiri segera meluncur ke TKP. Dua unit mobil damkar dan enam personil berjibaku memadamkan api.
Adapun api berhasil dijinakkan sekira satu jam lamanya. Api membakar barang di rumah tersebut mulai dari springbed, peralatan dapur dan eternit.
“Untuk dugaannya kebakaran karena konsleting kulkas lalu membakar barang di sekitarnya. Seperti springbed di kamar, peralatan di dapur, dan eternit,” papar dia.
Ia memastikan tak ada korban jiwa akibat peristiwa itu. Kerugian material ditaksir sekira Rp 10 juta.
